Ditinggal ke Sawah, Rumah Santoso Ludes Terbakar

Ditinggal ke Sawah, Rumah Santoso Ludes Terbakar

MAGELANGEKSPRES.COM,PURWOREJO - Sebuah rumah milik warga Desa Malangrejo Kecamatan Banyuurip Kabupaten Purworejo ludes dilalap si jago merah, Minggu (20/9). Beruntung, saat kejadian rumah dalam keadaan kosong sehingga tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Kasi Pemadam Kebakaran, Rubino mengungkapkan, rumah yang terbakar tersebut adalah milik Santoso warga RT 2 RW 4 Dusun Gentan. Saat kejadian sekitar pukul 16.30 WIB yang bersangkutan sedang berada di sawah. \"Kami menerima laporan pada pukul 16.30 WIB dari bapak Imam Tjiptadi. Tak berselang lama kami langsung menuju lokasi kejadian,\" katanya. Rubino menjelaskan bahwa kejadian tersebut bermula saat korban melakukan aktivitas membakar sampah sebelum berangkat ke sawah. “Kronologi kejadiannya berawal saat pemilik rumah membakar sampah pukul 15.30 WIB di dekat rumahnya dan ditinggal pergi ke sawah,” katanya. Tak butuh waktu lama api yang bermula dari sampah yang dibakar tersebut langsung menjalar ke rumah dan menghanguskan semua rumah sampai tak tersisa. Saat Santoso, sampai di rumah, ia mengaku kaget melihat rumahnya hangus dilalap si jago merah. “Regu piket setelah menerima laporan langsung berangkat ke lokasi untuk penanganan. Tim Damkar sampai lokasi api sudah dapat dipadamkan oleh warga kemudian tim Damkar melakukan pendinginan untuk memastikan tidak api tidak menyala lagi,” katanya. Setelah situasi dinyatakan aman kemudian tim pengecekan peralatan selanjutnya tim kembali ke Mako. Tim Damkar dalam kejadian ini menerjunkan 1 unit armada Damkar dan 5 personil ke lapangan. Rubino mengimbau kepada warga masyarakat agar senantiasa berhati-hati saat hendak meninggalkan rumah. Terlebih yang suka membakar sampah di dekat rumahnya. \"Potensi lain misalnya lupa mematikan kompor atau tungku masak. Jika tidak hati-hati bisa terjadi kebakaran. Maka sebelum meninggalkam rumah pastikan dulu kondisi lingkungan serta dalam rumah,\" tandasnya. (luk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: